Jaga Kebugaran, Polres Sumba Timur Gelar Jalan Santai Bersama Personel

Jaga Kebugaran, Polres Sumba Timur Gelar Jalan Santai Bersama Personel

Waingapu _ Dalam rangka menjaga kebugaran fisik serta meningkatkan semangat kebersamaan, Polres Sumba Timur menggelar kegiatan olahraga berupa jalan santai yang diikuti oleh seluruh personel Polres Sumba Timur, pada Jumat 23/1/2026.

Kegiatan diawali dengan apel pagi dan pemanasan singkat, kemudian dilanjutkan dengan jalan santai mengelilingi area yang telah ditentukan. Seluruh personel tampak antusias mengikuti kegiatan yang berlangsung dalam suasana santai, aman, dan penuh kebersamaan.

Kapolres Sumba Timur, AKBP Dr. Gede Harimbawa, menyampaikan bahwa kegiatan jalan santai ini merupakan olahraga ringan yang bermanfaat untuk menjaga kesehatan serta kebugaran tubuh di tengah padatnya tugas kepolisian.

“Jalan santai ini menjadi salah satu upaya kami untuk menjaga kondisi fisik personel agar tetap sehat dan prima. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan mempererat kebersamaan serta kekompakan antarpersonel Polres Sumba Timur,” ujar Kapolres.

Ia menambahkan, kesehatan personel merupakan modal utama dalam mendukung pelaksanaan tugas pelayanan, perlindungan, dan pengayoman kepada masyarakat.

Polres Sumba Timur berkomitmen untuk terus melaksanakan kegiatan olahraga ringan secara rutin sebagai bagian dari pembinaan personel guna mendukung kinerja Polri yang profesional dan humanis. _052